10 Destinasi Wisata Terindah di Indonesia

Indonesia merupakan negara yang kaya dengan keindahan alam tropis flora dan fauna. Mulai dari laut, gunung, lembah, tebing batu karang, hutan hijau, gua, kawah vulkanik, padang pasir, padang rumput hingga danau. Semua keajaiban alam itu tidak akan akan dapat ditemui di negara-negara lain. 

Bahkan wisatawan asing dari Eropa berbondong-bondong traveling datang ke Indonesia hanya untuk melihat arsitektur alam pegunungan, lembah, flora dan fauna, yang tidak ada di negara mereka yang hanya berupa dataran.

Indonesia menawarkan beragam pesona alam dan budaya, dengan lebih dari 117.500 pulau dan 300 etnis, destinasi-destinasi wisata yang memukau jiwa. Karena itu Indonesia menjadi tempat wisata terbaik di dunia. Destinasi terbaik untuk berpetualang menjelajahi keindahan alam dunia. Temukan berbagai tempat terbaik untuk berlibur menyatu dengan alam dan budaya tradisional di Indonesia. Ini adalah 10 tempat wisata terindah di Indonesia. 

Jika menurut kamu ada pulau atau tempat terindah lainnya di Indonesia, bagikan pengalaman kamu berlibur di sana di kolom komentar.


1. Bali

Uluwatu

Nama Pulau Dewata ini tentu tidak asing lagi disebut sebagai destinasi wisata terpopuler sekaligus terbaik di dunia. Sudah bertahun-tahun Bali menyandang gelar tersebut. Bali memiliki pantai-pantai indah menyatu dengan budaya tradisional Bali, pura dan candi. Pantai Kuta, Legian, Nusa Dua, dan Sanur merupakan pantai favorit wisatawan untuk berselancar. Bali juga merupakan rumah bagi situs warisan budaya dunia Unseco, Subak Jatiluwih atau Jatiluwih Rice Terraces. Teras sawah padi tersebut diklaim sudah dibangun lebih dari 500 tahun lalu. Di area Subak seluas 19.500 hektare itu terdapat Pura Taman Ayun yang dibangun pada abad ke-18.

Airport: Bandara Ngurah Rai 


2. Sumba

Bukit Wairinding

Sumba didapuk sebagai pulau terindah di dunia oleh majalah asal Jerman, Focus, pada 2018. Pulau yang terletak di Nusa Tenggara Timur memiliki keindahan alam bukit sabana dan bawah laut yang menjadi daya tarik utama para penyelam dunia. Bukit Wairinding menjadi tujuan wisata wajib di Sumba. Bukit sabana ini menyajikan pemandangan alam asri Sumba yang menyegarkan jiwa. Pemandangan matahari terbit dan terbenam di padang rumput Sumba sangat mempesona. Selain itu Sumba juga memiliki banyak pantai indah, diantaranya Pantai Mandorak, Pantai Mbawana, dan Pantai Tarimbang.

Airport: Bandara Waikabubak di Tambolaka, dan Bandara Umbu Mehang Kunda di Waingapu.
Hotel: Nihi SumbaLelewatu Resort, dan Maringi Sumba



3. Kepulauan Komodo


Satu lagi Kepulauan di Indonesia yang menjadi destinasi wisata alam terindah di dunia. Kepulauan Komodo memiliki banyak pesona yang memukau dunia. Pulau Komodo, yang merupakan salah satu 7 keajaiban dunia dan situs warisan dunia Unesco, adalah rumah bagi 1.300 ekor Komodo, hewan purba yang telah hidup zaman Dinosaurus. Selain itu ada Pulau Padar dan Labuan Bajo juga menawarkan pemandangan alam menakjubkan tiada tara di wilayah Nusa Tenggara Timur ini.

Airport: Bandar Udara Internasional Komodo


4. Raja Ampat



Raja Ampat mendapat gelar destinasi diving terbaik di dunia karena keindahan alam bawah lautnya. Destinasi wisata di Papua Barat ini kaya akan keanekaragaman terumbu karang dan spesies hewan laut. Lebih dari 75 persen spesies ikan dunia berada di Raja Ampat. Rasakan menyelam ditemani ikan pari manta, lebih dari 1.500 spesies ikan, 537 spesies koral dan 699 hewan tak bertulang di bawah laut Raja Ampat. Pastinya itu akan menjadi pengalaman liburan yang menakjubkan. Ada banyak spot diving yang bisa dieskplorasi di Raja Ampat, diantaranya, Lao Lao, Manta Ridge, Saporkren, dan Cape Kri.

Airport: Bandar Udara Marinda Raja Ampat 


5. Danau Toba


Danau vulkanik terbesar di dunia ini memancarkan keindahan alam perbukitan Sumatera Utara yang tak kalah indah dengan pemandangan perbukitan Selandia Baru. The Kaldera menjadi spot terbaik untuk melihat pesona deretan pegunungan dan pepohonan hijau kawasan Danau Toba yang memukau. Berwisata ke Danau Toba tentu harus mampir ke Pulau Samosir, tanah suku Batak Toba. Samosir memiliki sejumlah tempat wisata wajib dikunjungi, yakni Desa Tomok untuk melihat lebih dekat kebudayaan Batak Toba. Kemudian ada Air Terjun Sampuran Efrata, dan Aek Sipitu Dai, mata air tujuh rasa, yang tak boleh ketinggalan untuk dikunjungi.


Airport: Bandara Silangit

6. Candi Borobudur-Prambanan



Keindahan Candi Borobudur memang tiada tandingannya. Candi Budha terbesar di dunia ini dibangun pada tahun 780-840 Masehi dan ditetapkan sebagai situs warisan Budaya Dunia UNESCO. Candi Borobudur adalah mahakarya arsitektur dan seni monumental Budhisme. Sedangkan Candi Prambanan  adalah kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia yang dibangun pada abad ke-9 Masehi. Candi Prambanan juga merupakan situs warisan dunia Unesco. Keindahan arsiterturnya menjadikannya candi termegah di Asia Tenggara. Kamu bisa berkunjung ke kedua situs tersebut bila berlibur ke Yogyakarta. Selain itu jangan lewatkan mengunjungi Candi Ratu Boko pada sore hari, karena candi yang terletak hanya 3 km dari Prambanan ini memiliki arsitektur, dan pemandangan menakjubkan saat matahari terbenam.

Airport: Bandar Udara Internasional Yogyakarta

7. Lombok



Lombok sama seperti Bali merupakan destinasi wisata laut yang memperlihatkan keindahan laut dan pantai. Kepulauan Gili menjadi daya tarik utama Lombok. Keindahan pantai dan alam bawah lautnya menjadi tempat favorit wisatawan diving atau menikmati senja hari di pantai Gili. Selain itu Lombok juga memiliki Gunung Rinjani dan Bukit Pergasingan yang menawarkan pemandangan alam luar biasa dari puncak gunung.

Airport: Bandar Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid

8. Gunung Bromo


Gunung ini memiliki ketinggian 2.329 meter di atas permukaan laut dan berada dalam empat wilayah kabupaten, yakni Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang, dan Kabupaten Malang. Bentuk tubuh Gunung Bromo bertautan antara lembah dan ngarai dengan kaldera atau lautan pasir seluas sekitar 10 kilometer persegi. Keindahan alam Gunung Bromo telah menjadi ikon pariwisata Jawa Timur. Menatap Gunung Bromo saat sunrise atau pun sunset adalah momen-momen paling menakjubkan. Panorama padang pasir, savana, dan kawah di kawasan gunung berapi aktif ini juga sangat memukau.

Airport: Bandara Internasional Juanda (Surabaya) atau Bandar Udara Abdulrachman Saleh (Malang)

9. Dataran Tinggi Dieng



Dataran Tinggi Dieng terletak di sekitar 2.000 meter di atas permukaan laut. Dataran yang diapit oleh Pegunungan Dieng ini mendapat julukan Negeri di Atas Awan karena kabut tebal yang menutupi kawasan tersebut. Pamandangan kabut putih di ketinggian memberikan nuansa seperti Negeri Khayangan. Bahkan di musim kemarau, tidak jarang muncul embun upas atau genomena kristal es. Pegunungan Dieng sendiri secara geografis berada di antara kompleks Puncak Rogojembangan di sebelah barat dan pasangan Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing di sisi timurnya. Terdapat sejumlah bangunan peninggalan abad ke-8 yang diperkirakan berasal dari masa Kerajaan Medang awal, diantaranya Kompleks Candi Arjuna. Dataran Tinggi Dieng juga memiliki sejumlah telaga yang memiliki pemandangan mempesona, yakni Telaga Warna, Telaga Merdada, Telaga Pengilon, dan Telaga Dringo.

Airport: Bandar Udara Internasional Yogyakarta atau Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo (Solo)

10. Tanah Toraja 


Tana Toraja menyimpan banyak keindahan alam dan budaya Toraja. Sejumlah destinasi wisata memberikan pesona alam yang unik sekaligus mistik, yang menjadi daya tarik uatama. Tana Toraja memiliki beberapa situs bersejarah, seperti Kuburan di Tebing Batu, Batu Simbuang yang merupakan peninggalan zaman megalitikum di Bori Kalimbuang, dan rumah adat Toraja berusia ratusan tahun di Desa Kete Kesu. Kemudian ada Batutumonga yang disebut sebagai kampung di atas awan Tana Toraja. Jembatan Kaca Buntu Burake Tana Toraja juga menjadi destinasi utama yang menampilkan keindahan Tana Toraja dari atas tebing curam. Serta ada pemandangan Gunung Nona dari RM Jemz di Enrekang yang memamerkan hamparan bukit hijau.

Airport: Bandara Buntu Kunik
Hotel: Toraja Misiliana HotelToraja Heritage Hotel, dan Sahid Toraja

 

Comments

Popular Posts